Sabtu, 26 Oktober 2013

Spesifikasi dan Harga Oppo Find 5

Oppo find 5 ini merupakan salah satu smartphone premium dari produsen lokal baru, tentu Anda pun mengetahui bahwa Nama Oppo ini baru terdengar belakangan ini. Produsen ini berinduk di China, yang kita ketahui bersama, banyak sekali produk smartphone yang berasal dari negara tersebut. Meskipun baru, Oppo ini bisa dibilang produsen yang cukup berani dalam mengeluarkan produknya, karena produk yang diberi nama Oppo Find 5 ini merupakan produk kelas atas. Penasaran dengan apa yang dimiliki oleh smartphone yang satu ini, langsung saja kita menuju ulasan nya berikut ini.

Oppo Find 5

Spesifikasi Oppo Find 5


Meskipun Oppo merupakan pendatang baru di dunia samrtphone dan merupakan produk china, pihak Oppo menanamkan prosesor Snapdragon S4 pro dengan seri APQ8064 dan berkecepatan Quad Core 1,5GHz. Pada umumnya, smartphone lokal menanamkan prosesor yang lebih bawah kelasnya. Hal ini membuktikan bahwa Oppo siap bersaing dengan smartphone lain dengan nama nama besarnya. Dan untuk grafik, Find 5 ini menanamkan GPU Adreno 320 ditambah RAM sebesar 2 GB, yang akan membantu Anda dalam aktifitas bersama smartphone ini.

Selain keresponsifannya menggunakan RAM 2 GB, Oppo Fins 5 juga sudah memberikan sistem operasi Android v4.2 yang lebih dikenal dengan Jelly Bean. Dengan begitu Anda tidak perlu khawatir akan kinerja smartphone ini.

Untuk multimedia, smartphone yang satu ini sudah memberikan fasilitas 13MP untuk kamera utamanya, dan 1,9MP untuk kamera sekundernya atau kamera pada bagian depannya. Perekam video yang sudah mampu merekam dengan kualitas full HD 1080p di kecepatan 30fps. Hal ini akan membuat momen momen indah Anda menjadi lebih jernih dan tajam. Dan untuk menyimpan hasil jepretan dan rekaman video Anda disediakan memori Internal sebesar 16GB, namun tidak diberikannya slot untuk memori eksternalnya.

Dengan harga sekitar 5 jutaan, Anda sudah bisa menggenggam smartphone 5 inci dengan teknologi LCD layar sentuh IPS kapasitif dan proteksi dari Corning Gorilla Glass 2. Kapasitas baterai yang mampu menampung daya 250mAh,membuat smartphone ini cukup lama bertahan dalam keadaan online, bagaimana, meski produk lokal, hebat bukan spesifikasi Oppo Find 5?

0 komentar:

Posting Komentar