Rabu, 11 Desember 2013

Spesifikasi Dan Harga HTC Butterfly S

HTC Butterfly S adalah sebuah smartphone yang telah di luncurkan semenjak bulan Juli 2013 yang lalu oleh salah satu produsen ternama asal negara Taiwan yaitu HTC. Walaupun produsen tersebut berasal dari negara China, namun berbagai handheld yang di rilis oleh produsen tersebut memiliki kualitas yang sangat mumpuni yang tentunya sudah sanggup bersaing dengan seluruh kompetitor di kelasnya yang bahkan dengan beberapa produk dari vendor ternama sekalipun. Dan smartphone tersebut di luncurkan oleh HTC memang untuk membidik segmen pasar dengan kelas kalangan atas atau high-end, karena smartphone tersebut memiliki banderol harga yang berkisar pada kisaran harga sekitar 7.5 juta rupiah.

HTC Butterfly S

HTC Butterfly S hadir dalam bentuk yang minimalis dan juga simple namun sudah dapat menghadirkan nuansa yang elegan, dan smartphone tersebut hadir dengan dimensi ukuran 144.5 x 70.5mm dengan ketebalan 10.6mm dan memiliki bobot sekitar 160 gram. Sedangkan pada tampilan interface dari smartphone tersebut di dominasi oleh sebuah layar sentuh dengan tipe Super LCD3 yang berukuran 5 inchi yang sudah dilengkapi dengan teknologi HTC Sense UI V5 dan juga Cornign Gorilla Glass 3. Dan layar tersebut juga sudah dapat menghasilkan resolusi video dengan kualitas Full HD mencapai 1920 x 1080 piksel dengan kepadatan layar mencapai 441ppi density.

Dan pada sektor performanya, HTC Butterfly S memiliki dapur pacu yang di motori oleh sebuah procesor Quad Core dengan clock speed 1.9GHz yang menggunakan chipset Qualcomm APQ8064T Snapdragon 600. Selain itu, HTC Butterfly S juga sudah dilengkapi dengan sebuah memori RAM yang berkapasitas cukup besar mencapai 2Gb, dan dilengkapi juga dengan sebuah GPU Adreno 320 untuk kecepatan grafisnya. Sedangkan sistem operasi untuk perangkat lunaknya, HTC Butterfly S sudah dilengkapi dengan sebuah sistem operasi yang berbasis Android dengan versi 4.2.2 yaitu Jelly Bean.

HTC Butterfly S juga sudah mengusung fitur kamera ganda dimana kamera primernya memiliki resolusi 4MP sedangkan kamera sekundernya memiliki resolusi 2.1MP, dan HTC Butterfly S juga sudah memiliki koneksi jaringan yang lengkap dimulai dari 2G, 3G, hingga 4G atau LTE. Dan di bagian ruang penyimpanan data, HTC Butterfly S sudah dilengkapi dengan sebuah memori internal yang berkapasitas 16Gb yang sudah disertai juga dengan sebuah slot untuk memori eksternal yang dapat di optimalkan hingga mencapai 64Gb. Demikian di atas tadi adalah sedikit uraian mengenai spesifikasi dan harga HTC Butterfly S yang telah kita ketahui bersama, semoga sedikit ulasan di atas dapat menjadi sebuah sumber informasi yang dapat bermanfaat untuk anda semuanya.

0 komentar:

Posting Komentar